BERITACIANJUR.COM – Nama Bima Sakti kini tengah jadi perbincangan hangat. Sebab, ia resmi ditunjuk menjadi pelatih Timnas U-17 yang dipersiapkan untuk mengikuti Piala Dunia U-17 di Indonesia.
Sebagai informasi, Piala Dunia U-17 akan diselenggarakan pada 10 November – 2 Desember 2023.
Piala Dunia U-17 adalah kompetisi sepakbola yang diselenggarakan setiap dua tahun sekali dengan 24 negara yang bersaing memperebutkan gelar.
Sejauh ini, telah ada 20 negara yang memastikan diri lolos ke Piala Dunia U-17. Empat tiket tersisa masih akan diperebutkan oleh wakil Asia melalui kompetisi Piala Asia U-17 di Thailand.
“Pada Juli dan Agustus kita akan seleksi pemain yang pantas masuk tim U-17. Setelah itu akan kita kirim ke luar negeri untuk menjalani pemusatan latihan sekaligus melakukan uji coba dengan negara-negara Eropa, Asia, Afrika, dan lain-lain. Tujuannya agar mereka tidak kaget kalau nanti melawan tim-tim tangguh,” ujar Ketua Umum, PSSI Erick Thohir mengutip laman PSSI, Minggu (25/6/2023).
Erick juga memastikan Bima Sakti nanti akan didampingi tim pelatih. Siapa-siapa tim pelatih nanti akan dibicarakan dalam rapat Exco PSSI.
Adapun alasan Erick memilik Bima Sakti sebagai pelatih adalah karena Timnas U-17 butuh pelatih muda untuk mengarungi Piala Dunia U-17.
“Kami akan memberikan kesempatan pada coach Bima. Kita perlu pelatih-pelatih muda,” imbuh Erick.
Erick pun berharap Piala Dunia U-17 nanti akan berjalan lancar, meskipun saat turnamen digelar sudah dimulai kampanye untuk Pemilu 2024.
“Kita harus mulai membiasakan diri dan tidak mencampuradukkan antara olahraga dan politik. Toh pada bulan itu, Liga 1 juga sudah berjalan, meskipun kapasitas hanya 50%,” tutur Erick.
Berikut Profil dan Rekam Jejak Bima Sakti
Mengutip Wikipedia, pria bernama lengkap Bima Sakti Tukiman tersebut lahir di Balikpapan, Kalimantan Timur pada 23 Januari 1977 dan kini berusia 46 tahun. Ia juga merupakan Pelatih Kepala untuk U-16.
Semasa kariernya, Bima Sakti merupakan seorang gelandang yang terkenal dengan tendangan bebasnya yang keras dan akurat.
Ia mengawali pengalaman bermain bola dengan bergabung di Klub Ossiana Sakti PKT Bontang. Kemudian pada 1993, ia bergabung di PSSI Primavera dan 1994 di Samprodia Primavera.
Kemudian, debut karier senior ia bergabung di PKT Bontang pada 1994-1995. Ia juga pernah di Pelita Jaya pada 1996-1999. Tak berhenti di situ, Bima Sakti juga bergabung dengan PSM Makassar pada 1999-2001.
2001-2004, Bima tergabung dengan PSPS Pekanbaru dan pada 2004-2005 ia menjajal Persiba Balikpapan.
Loncat ke Jawa, Bima juga pernah menjadi pemain di Persema Malang 2005-2012. Tuntas di sana, ia bermain di Perseba Bangkalan pada 2012-2013 dan pernah tergabung di Mitra Kukar pada 2013-2014.
Gresik United juga pernah memanggil Bima menjadi pemain andalanya pada 2014-2015 hingga akhirnya ia kembali ke Persiba Balikpapan pada 2015-2016.
Total masa kariernya dengan berbagai klub, Bima Sakti sudah tampil sebanyak 230 kali dengan 19 gol yang pernah ia torehkan.
Sementara untuk karier tim nasionalnya, Bima tercatat sudah 58 kali tampil dengan 12 gol tendangan selama periode 1995-2001.
Bima juga tercatat menjadi kapten timnas selama beberapa waktu yang menunjukkan modal kepemimpinannya yang kuat saat itu.(gap)