BERITACIANJUR.COM – Saat asyik berenang, seorang anak terseret arus hingga terjebak di tengah Sungai Cikundul, Kampung Blender RT 04/01, Desa Padajaya, Kecamatan Cikalongkulon, Cianjur, Kamis (26/9/2024).
Berdasarkan informasi yang dihimpun, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 15.30 Wib, saat aliran debit air sungai tengah tinggi. Korban, Ujib (10) bersama lima temannya tengah berenang di Sungai Cikundul.
Ketika teman-temannya segera naik ke daratan, Ujib tiba-tiba terseret arus hingga ke tengah sungai. Beruntung, ia berhasil bertahan di bebatuan yang berada di tengah Sungai. Di saat ia panik dan berteiak meminta tolong, teman-temannya melaporkan kondisi tersebut kepada warga sekitar.
“Korban saat itu sedang berenang di Kali Cikundul bersama temannya, tiba-tiba debit air sungai meningkat dan ke lima temannya segera naik ke atas dasar. Ujib ini tertinggal dan langsung menyelamatkan sendiri dengan berdiam di batu besar,” kata Kapolsek Cikalongkulon AKP Arip Titim Firmanto.
Arip mengaku pihaknya langsung menghubungi tim Pemadaman Kebakaran (Damkar) Cianjur untuk melakukan proses evakuasi. Alhasil, Ujib berhasil dibawa ke daratan setelah satu jam proses evakuasi.
“Dibantu oleh warga masyarakat sekitar bekerja sama untuk melakukan proses evakuasi terhadap anak tersebut hingga berhasil diselamatkan, kemudian dibawa ke atas dasar dalam keadaan selamat, selanjutnya diserahkan kepada pihak orangtuanya,” jelasnya.
Atas kejadian tersebut, pihaknya mengimbau agar warga lebih mengawasi anak-anaknya agar tidak bermain di aliran sungai, terlebih cuaca tengah memasuki musim hujan.
“Harapan saya semua warga harus lebih hati-hati lagi untuk mengawasi putra-putrinya apabila main atau mandi di sungai, mengingat karena sekarang sudah masuk musim hujan yang dapat berpengaruh terhadap intensitas tinggi aliran air di sungai,” pungkasnya. (Iky)










