Tugu Kuda Kosong Cianjur Tiba-tiba Hilang Bikin Heboh, Ternyata Begini Kondisinya

BERITACIANJUR.COM – Tugu Kuda Kosong yang berada di Kecamatan Sukaluyu, Cianjur, Jawa Barat tiba-tiba hilang sejak Minggu (4/2/2024) malam, hingga membuat heboh masyarakat.

 

Namun, bukannya hilang. Ternyata tugu tersebut roboh dan sudah hancur menjadi beberapa bagian.

 

Tugu Patung Kuda Kosong tersebut memiliki histori yang cukup penting, karena menjadi simbol salah satu kebudayaan Cianjur yakni Kuda Kosong.

 

Kuda Kosong sendiri merupakan hadiah dari Mataram atas diplomasi para pendiri Cianjur saat itu. Kuda tersebut dibawa dari Mataram ke Cianjur tanpa ada yang menaiki, sehingga masyarakat mengenalnya dengan sebutan Kuda Kosong.

 

Saat ini, Kuda Kosong kerap ditampilkan dalam festival, terutama ketika menyambut Hari Jadi Cianjur.

 

Masyarakat percaya saat Kuda Kosong ditampilkan, sosok gaib dari Gunung Gede yakni Raden Suryakencana turun dan sedang menaiki kuda tersebut.

 

Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Perkim) Kabupaten Cianjur, Cepi Rahmat Fadiana, mengatakan patung kuda tersebut bukan tiba-tiba hilang tetapi roboh pada Minggu sore.

 

“Laporan dari petugas roboh dan patungnya hancur. Tapi masih belum diketahui penyebab robohnya,” ujarnya, Senin (5/2/2024).

 

Menurut Cepi, bagian patung tersebut sudah dibawa oleh petugas. “Sudah dibersihkan, jadi tinggal tugunya,” imbuhnya.

 

Namun, pihaknya masih belum memastikan apakah tugu tersebut akan kembali menjadi Tugu Kuda Kosong atau diganti dengan simbol kebudayaan lain di Cianjur.

 

“Kita lapor dulu ke pimpinan. Kalau tetap jadi Tugu Kuda Kosong maka akan diperbaiki patungnya. Kalau diganti nanti kita bahas akan diganti apa yang merepresentasikan Cianjur,” tutupnya.(gap)

Baca Juga  Dirutnya Raih Best CEO of Communications, PLN Borong 12 Penghargaan di Ajang BCOMSS 2024

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *