Gempa Bumi Masih Terjadi di Cianjur, Ini Imbauan BMKG bagi Masyarakat

BERITACIANJUR.COM – Gempa bumi masih terjadi di Kabupaten Cianjur. Pada Minggu (11/6/2023) jam 11.12 Wib, gempa terjadi dengan kekuatan 3,5 magnitudo.

Terbaru, Senin (12/6/2023) gempa bumi kembali terjadi pada jam 05.32 Wib dengan kekuatan 2,5 magnitudo.

Berdasarkan hasil analisa dari BMKG, gempa tektonik tersebut terletak pada koordinat 6.79 LS dan 107.1 BT tepatnya berada di darat pada jarak 5 kilometer Barat Laut Kabupaten Cianjur pada kedalaman 13 kilometer.

“Dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempa bumi yang terjadi merupakan jenis gempa dangkal akibat aktivitas sesar Cugenang,” tulis Kepala BBMKG Wilayah II Tanggerang, Hartanto ST MM dalam akun Instagram @bmkgwilayah2, Senin (12/6/2023).

Adapun dampak gempa bumi yang ditampilkan pada peta tingkat guncangan (shakemap) BMKG dan laporan masyarakat, gempa dirasakan di Kecamatan Cianjur, Cugenang, Cipanas, Warungkondang, dan Cilaku dengan skala intensitas II-III MMI.

Getaran dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang-goyang, getaran dirasakan dengan nyata dalam rumah, terasa getaran seakan-akan truk sedang berlalu.

Sementara di Cibeber, gempa terasa dengan skala intensitas II MMI. Namun hingga saat ini belum ada laporan kerusakan bangunan, sebagai dampak dari bencana gempa bumi.

“Kepada masyarakat diimbau agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggung jawabkan kebenarannya,” jelas Hartanto.

Ia juga meminta untuk memastikan agar informasi hanya bersumber dari BMKG yang disebarkan melalui kanal komunikasi yang telah terverifikasi. Twitter/Instagram @bmkgwilayah2 dan @infoBMKG atau via website balai2.bmkg.go.id/bmkg.go.id.(gap)

Baca Juga  ABS Terlibat di Indramayu, CRC: Modusnya Sama, KPK Harus Ungkap Keterlibatan Tim Lokal di Cianjur

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *