BERITACIANJUR.COM – Video gerombolan bermotor yang berkonvoi sambil membawa senjata tajam (sajam) di Jalan Raya Bandung, Ciranjang, Cianjur viral di media sosial.
Dalam video yang diunggah di akun Instagram @tigakampungcianjur, terlihat aksi gerombolan bermotor tersebut dilakukan saat malam hari. Meski demikian, keberadaan mereka sangat membuat resah warga.
“Kita masih dalami kapan kejadian dalam video tersebut. Kita akan lakukan identifikasi dan menangkap gerombolan bermotor yang membawa senjata tajam tersebut,” ujar Kapolsek Ciranjang, AKP Yuddi Suharjo, Jumat (16/5/2025).
Ia pun meminta masyarakat untuk segera melapor jika menemukan gerombolan bermotor tersebut.
“Kami meminta peran dari warga untuk segera melapor jika ada gerombolan tersebut kembali berkeliaran,” paparnya.
Menurutnya, patroli dari petugas juga akan ditingkatkan untuk mengantisipasi para pelaku kembai berulah dan membuat resah warga.
“Tentu kami lakukan langkah antisipasi dengan meningkatkan patroli di titik rawan,” tandasnya.(gap)