Paslon Herman-Ibang Dapat Nomor Urut Satu, Komitmen Siap Bekerja Satu Periode Lagi

BERITACIANJUR.COM – Pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Cianjur Herman Suherman – Muhammad Solih Ibang mendapatkan nomor urut satu pada Pilkada Cianjur 2024.

Herman mengatakan, nomor satu bermakna tauhid dan siap menjalankan tugas sebagai Bupati Cianjur satu periode lagi.

“Alhamdulillah saya dan Kang Haji Ibang mendapatkan nomor urut satu. Satu itu tauhid ke Allah SWT. Cianjur kota santri, gudangnya ulama tentunya harus kita lanjutkan bahkan tingkatkan menuju Cianjur emas,” ujar Herman dalam sambutannya di kantor KPU Cianjur, Senin (23/9/2024).

IMG 20240923 WA0062 scaled

 

“Saya sudah melaksanakan tugas satu periode, dengan nomor satu ini artinya satu periode lagi siap bekerja demi Cianjur emas,” tambahnya.

Herman mengaku, awalnya tak ambil pusing perihal akan mendapatkan nomor berapa.

“Iya bagi saya nomor urut 1, 2, 3 sama saja. Yang penting saya berdoa kepada Allah SWT, ingin nomor urut yang akan menang dan pasti menang itu saja dan alhamdulillah dapatnya nomor satu. Nomor sang juara,” jelasnya.

Lebih lanjut, dengan nomor urut satu ini, dirinya bertekad untuk menjadikan Cianjur sebagai Kabupaten nomor satu di Indonesia.

Calon petahana ini optimistis nomor satu dapat mengantarkan dirinya dan Ibang ke gerbang kemenangan pada 27 November mendatang.

IMG 20240923 WA0054 scaled

“Saya memohon doa kepada seluruh masyarakat semoga Herman-Ibang jadi juara satu dalam perolehan suara hasil pemilihan Pilkada 2024 ini sehingga bisa melanjutkan pembangunan yang sudah dilakukan satu periode kemarin,” paparnya.

Optimistis Menang Pilkada Cianjur 2024

Sementara itu, Ketua Tim Pemenangan Herman-Ibang, Lepi Ali Firmansyah optimistis bahwa kandidatnya akan memenangkan Pilkada Cianjur 2024.

“Kami optimistis bahwa kandidat kami, memiliki keunggulan dibanding kandidat lainnya, baik secara komparatif maupun kompetitif,” ujarnya.

Baca Juga  Kendalikan Inflasi, BI Jabar Bersama TPID-TP2DD Cianjur Project Komitmen Perkuat Ekosistem Pangsi dan Perluasan Digitalisasi

Lepi juga mengajak masyarakat Cianjur untuk menilai semua kandidat secara objektif berdasarkan rekam jejak.

Menurutnya, Herman adalah Bupati yang menorehkan banyak keberhasilan dan kemajuan bagi masyarakat Cianjur.

“Pertama, mari kita nilai jejak rekam pengabdiannya untuk rakyat Cianjur. Karena sejatinya, pemimpin Cianjur ke depan adalah pemimpin yang telah bersenyawa dengan rakyat Cianjur, mencium keringat rakyat, dan tumbuh dalam kejuangan membangun Cianjur,” ungkap Lepi.

“Kedua, mari kita nilai visi dan misinya. Menyusun visi misi bisa saja menjadi hal mudah. Tapi bagi kandidat kami, visi misi adalah kelanjutan dari agenda-agenda yang telah berhasil dilaksanakan di Cianjur,” pungkasnya.(gap)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *