BERITACIANJUR.COM – Tak ada kabar yang lebih membahagiakan bagi warga Desa Ciwalen dan Desa Kawungluwuk, Kecamatan Sukaresmi, Kabupaten Cianjur selain rampungnya Jembatan Bojong Ciwalen.
Jembatan penghubung dua desa yang memiliki panjang sekitar 10 meter dan lebar 4,3 meter itu akhirnya diresmikan Bupati Cianjur, Mohamad Wahyu Ferdian pada Kamis (30/10/2025) setelah 5 tahun penantian.
Bupati Cianjur, Mohamad Wahyu Ferdian mengatakan, Jembatan Bojong Ciwalen merupakan akses utama bagi aktivitas sehari-hari warga, seperti aktivitas ekonomi, pendidikan, kesehatan hingga akses dan transportasi masyarakat.
“Alhamdulillah, Insya Allah jembatan ini sudah aman dilalui kendaraan. Masyarakat bisa beraktivitas dengan lancar. Karena ini dibangun dengan uang rakyat, maka harus dijaga dan dipelihara, termasuk kebersihannya,” ujar Wahyu kepada wartawan.
Menurutnya, Pemerintah Kabupaten Cianjur saat ini terus berupaya memperbaiki infrastruktur yang masih memprihatinkan, seperti jalan, sekolah, dan fasilitas kesehatan.
“Kami fokus menggeser dana yang kurang prioritas untuk pembangunan infrastruktur secara bertahap, agar seluruh jalan kabupaten dalam kondisi baik,” terangnya.
Terpisah, Kepala Desa Ciwalen, Budianto mengungkapkan rasa syukur serta bahagianya karena pembangunan Jembatan Bojong Ciwalen yang telah lama diharapkan warga akhirnya rampung.
“Setelah menanti lima tahun, akhirnya Jembatan Bojong Ciwalen bisa digunakan kembali. Ini merupakan akses vital bagi kegiatan warga,” tandas Budianto.(gap)









